Pimpin Upacara Sertijab, Kapolres Sitaro : "Pergantian Pejabat Dilingkungan Polri Merupakan Hal Yang Biasa Dengan Tujuan Untuk Menjamin Dinamika Organisasi"



Sitaro, -jurnaliswarga62- Penyegaran di tubuh Polres Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Kembali bergulir, hal tersebut kini menyasar Bagian Dal Ops Res Sitaro. 

Sebagaimana rilis berita yang diterima, dari Kasie Humas AKP Hibor Tendea, pada Selasa (2/5/2023) sekira pukul 08.20 Wita, Kapolres Kepulauan Sitaro AKBP Iwan Permadi, SE memimpin upacara serah terima jabatan Kabag Dal Ops Res Sitaro, bertempat di Lapangan Apel Mako Polres.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolres Sitaro Kompol Robert Ulenaung, Pejabat Utama Res Sitaro, para Kasat, para Kasubbag, para Kasi, para Kapolsek Jajaran, para Bintara Polres serta personil Polsek wilayah Siau.

Adapun Pejabat Utama Polres yang diserahterimakan, adalah AKP Noldy Rimporok, SE jabatan lama sebagai Kabag Dal Ops, alih tugas sebagai Kasubbag Pullahjianta Bag Dal Ops Biro Ops Polda Sulut, selanjutnya jabatan Kabag Dal Ops yang baru diemban oleh Kompol Noldy Harimu, S.Pd yang sebelumnya menjabat Kasubbag Pullahjianta Bag Dal Ops Biro Ops Polda Sulut.

Dalam amanatnya, Kapolres Kepulauan Sitaro AKBP Iwan Permadi, SE menyampaikan bahwa pergantian pejabat adalah hal yang biasa sekaligus sebagai promosi bagi pejabat bersangkutan.

"Pergantian pejabat dilingkungan Polri merupakan hal yang biasa dengan tujuan untuk menjamin dinamika organisasi. Sekaligus dalam rangka promosi bagi pejabat yang bersangkutan guna meniti karir di lingkungan Polri hingga demikian diharapkan diperoleh kemantapan, pengalaman jabatan yang beragam dan selanjutnya mampu menyongsong tantangan tugas dimasa mendatang," ucapnya.

Lanjut menurutnya, dengan adanya pergantian jabatan seperti ini, diharapkan daya manajerial akan terpelihara.

"Dengan adanya pergantian jabatan seperti ini, diharapkan akan terpelihara daya managerial dan daya Opsnal yang handal dalam organisasi Polri sehingga mampu melaksanakan tugas dan tanggungjawab sesuai fungsi dan peranannya," sambungnya.

Kesempatan itu pula, Kapolres menyampaikan harapan dan apresiasi, baik kepada pejabat yang baru maupun pejabat yang lama.

"Kepada pejabat yang baru, saya percaya bahwa dengan latar belakang pendidikan dan pengalaman tugas yang telah saudara jalani, saudara akan mampu melaksanakan tugas dalam membantu saya, sebagai Kabag Ops Polres Kepulauan Sitaro," katanya.

"Kepada pejabat yang lama, saya mengucapkan banyak terima kasih atas dedikasi dan loyalitas dalam pelaksanaan tugas sebagai Kabag Ops Polres Kepulauan Sitaro," ujarnya. (SS)

Sumber : Kasi Humas Polres Kepulauan Sitaro 

Komentar