Koperasi Sejahtera Berkah Makmur Gelar RAT, Dinas Penanaman Modal: "Harapan Menjadi Mitra Pemerintah, Ciptakan Iklim Investasi di Daerah"


Sitaro, -jurnaliswarga62- Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro melalui Bidang Koperasi dan UMKM, terus proaktif dalam melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap Koperasi yang ada di wilayahnya.

Terbukti pada Rabu (20/3/2024), Bidang Koperasi dan UMKM turut menghadiri pelaksanaan kegiatan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Simpan Pinjam "Sejahtera Berkah Makmur" tahun buku 2023 yang berlokasi di Kelurahan Akesimbeka Kecamatan Siau Timur.


Kegiatan tersebut dihadiri oleh 21 anggota tetap koperasi dari jumlah keseluruhan anggota sebanyak 30 orang. 

Dalam penyampaian laporan pelaksanaan program tahun 2023, Ketua Koperasi Simpan Pinjam (KSP, Red) Abednego Dalonto didampingi oleh Sekretaris Novri Karundeng serta Bendahara Oksias Sasela memaparkan bahwa sepanjang Tahun 2023, ada berbagai program yang dijalankan seperti: 

1. Memberikan bantuan modal usaha untuk anggota maupun calon anggota KSP guna meningkatkan usaha yang digeluti, dan sampai 31 Desember 2023 telah berhasil menyalurkan pinjaman modal sebesar Rp920.500.000,

2. Memberikan kesejahteraan kepada para karyawan agar dapat melakukan tugas dengan baik, seperti pemberian uang transportasi,  tunjangan hari raya, tunjangan kontrak rumah, bantuan pengobatan sebesar 50% dan lainnya.

Pada kesempatan ini pula, Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Kepulauan Sitaro yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Julin Mose, SE menyampaikan beberapa hal:

1. Apresiasi atas kinerja KSP "Sejahtera Berkah Makmur" dalam membantu meningkatkan kesejahteraan anggota maupun calon anggota yang ada, 

2. Harapan kedepannya dapat terus bersinergi dan menjadi mitra pemerintah dalam menciptakan iklim investasi yang baik di daerah, dan 

3. Dari sisi administrasi KSP agar dapat ditata dengan baik karena Dinas Penanaman Modal dan PTSP melalui Bidang Koperasi dan UMKM, tentunya akan terus melakukan pembinaan dan pengawasan bagi Koperasi yang ada di wilayah Siau Tagulandang Biaro.

Sebagaimana terpantau, turut hadir dalam acara Rapat Anggota Tahunan tersebut, Lurah Akesimbeka diwakili oleh Stanli Tatipang, Kabid Koperasi dan UMKM Nikson Mangerongkonda, Pejabat Fungsional beserta Staf di Bidang Koperasi dan UMKM, Kepala Seksi Pengembangan Iklim Penanaman Modal Sugeng Sjamsuri, Pengawas internal dan para anggota koperasi.

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.30 Wita tersebut berjalan lancar dan tertib sesuai susunan acara dan tata tertib Rapat yang disepakati bersama. (SS)


Komentar